Google membukukan pendapatan sebesar $16 milyar pada paruh kedua 2014

Berdasarkan laporan dari androidcentral, google telah mencatatkan pendapatan sebesar $16 milyar pada kuartal kedua tahun ini. Penghasilan perkuartal ini telah meningkat sebesar 22% dibandingkan tahun lalu. Dari catatan ini, keuntungan google berkisar $4.26 milyar yang juga meningkat 27% dari tahun lalu.


Dari $16 miliar yang tercatat ini, 69% atau hanya di bawah $11 miliar berasal dari situs dan layanan Google. Nilai ini meningkat 23% dibandingkan kuartal yang sama tahun lalu. Selain itu situs mitra Google menghasilkan $ 3.42 milyar atau 21%, sedangkan pendapatan lainnya yang mencakup 10%.

Berita ini juga dilengkapi dengan pengumuman kepergian Google Chief Business Officer, Nikesh Arora. Arora akan bergabung SoftBank setelah menjabat sebagai Google CBO selama sepuluh tahun terakhir, dan digantikan secara internal oleh Omid Kordestani.

Perlu diingat bahwa nilai ini diperoleh dari kerugian yang cukup besar setelah perusahaan menjual kepemilikan Motorola Mobility untuk Lenovo sebesar $3 milyar setelah dibeli dengan harga $12,5 miliar.

Google membukukan pendapatan sebesar $16 milyar pada paruh kedua 2014 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Post a Comment